Pimred Media Radar Nasional Bagikan 100 Paket Takjil di TPA Kawatuna

  • Bagikan

Palu, – Pimpinan Redaksi Media Radarnasional Andrew Wattimena , menggelar aksi berbagi takjil di sekitar Tempat Pemprosesan Akhir (TPA) Kawatuna, Kota Palu.

Kegiatan ini menjadi momentum istimewa untuk berbagi dengan sesama, khususnya bagi warga yang bekerja sebagai pemulung dan tetap menjalankan ibadah puasa Ramadan.

“Luar biasa, ya. Inisiatif saya melakukan hal ini semata-mata untuk berbagi, karena di area TPA ini banyak warga yang bekerja mengumpulkan sampah, dan mereka tetap menjalankan ibadah puasa,” ujar Andrew.

Dalam aksi berbagi ini, Andrew bersama tim wartawan Media Radarnasional membagikan 100 paket takjil yang ia beli secara acak dari pedagang Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang menjual makanan berbuka puasa.

” Kami wartawan , kita bisa sama-sama berbuat kebaikan lah di bulan puasa ini,” lanjutnya.

Andrew juga menekankan pentingnya sinergi antara media Pers dan masyarakat dalam memberikan kontribusi informasi yang positif dan membangun.

“Hidup kita cuma sekali, kalau bisa berbuat kebaikan kenapa tidak? Saya berharap inisiatif ini bisa memotivasi kawan-kawan seperjuangan agar tetap kompak terutama dalam menjalankan kebaikan kepada sesama,” tutup Andrew.

Aksi sosial ini mendapat apresiasi dari warga sekitar TPA Kawatuna, yang merasakan langsung manfaat dari kegiatan berbagi takjil tersebut.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *