oleh

Ahmad Ali Resmi Hijrah, PSI Dapat Suntikan “Amunisi Berat”

Jakarta – Ahmad Ali kembali mengguncang panggung politik nasional. Politikus kawakan asal Sulawesi Tengah ini resmi meninggalkan Partai NasDem dan kini bergabung ke Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Langkah spektakuler itu diumumkan langsung pada pelantikan pengurus DPP PSI, Jumat (26/9/2025) di Jakarta. Ahmad Ali dipercaya Ketum PSI Kaesang Pangarep untuk menduduki jabatan strategis sebagai Ketua Harian DPP PSI – posisi yang mengindikasikan kepercayaan penuh terhadap kapasitas dan pengaruhnya.

Sebelum hijrah, Ahmad Ali bukan figur sembarangan di NasDem. Ia pernah menjabat Bendahara Umum, kemudian naik menjadi Wakil Ketua Umum DPP NasDem, bahkan pernah maju sebagai calon Gubernur Sulteng.

Kini, bersama Kaesang Pangarep, Ahmad Ali membawa pengalaman dan jejaring politik kelas nasional untuk mempercepat akselerasi PSI menjadi kekuatan baru di panggung politik Indonesia.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *